Ketua Prodi Hukum Tata Negara Ucapkan Selamat atas Wisuda Program Doktoral Dr. Muhammad Yunus
Jendelakita.my.id. - Ongky Alexander, MH., selaku Program Studi Hukum Tata Negara (HTN) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari Lubuklinggau mengucapkan secara khusus kepada Dr Muhammad Yunus yang telah menyelesaikan wisuda Strata 3 (Doktoral) di Universitas Gajah Mada (UGM).
Hal ini disampaikan Ongky Alexander MH., di ruang kerjanya Program Studi Hukum Tata Negara (HTN) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari Lubuklinggau, Rabu 24 Juli 2024.
"Hari ini bertambah lagi Doktor di kampus Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari Lubuklinggau, saya selaku ketua Prgram Studi dan atas nama pribadi mengucapkan selamat dan sukses kepada Dr. Muhammad Yunus" ujar Ongky Alexander, MH, yang juga merupakan Ketua Lembaga Bantuan Hukum Hutanasyah STAI Bumi Silampari.
Sebagaimana diketahui Dr. Muhammad Yunus, Wakil Ketua III STAI Bumi Silampari Lubuklinggau Lulus Sebagai Doktor di Program Doktor Filsafat Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta dengan Nilai Sangat Memuaskan (3,85). Hal ini tertera di Surat Keterangan Lulus Nomor 1551/UNI/FFI/PS.3/KM/2024, dikeluarkan oleh Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada tertanggal 24 Juni 2024 ditanda tangani oleh Dekan Dr. Rr. Siti Murtiningsih NIP 197112091997032001.
Dalam Surat Keterangan Lulus tersebut disebutkan bahwa pernyataan LULUS Doktor setelah melalui rapat Yudisium Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada pada tanggal 24 Juni 2024 kepada Dr. Muhammad Yunus dengan NIM 19/453391/SFI/00291 dan hari ini diwisuda.
Dr. Muhammad Yunus dikenal sebagai dosen sekaligus Wakil Ketua III bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari dan juga merupakan alumni Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari ketika di Strata 1.
“Saya mengucapkan terima kasih terutama kepada keluarga, civitas akademik Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari, Promotor, Penguji serta civitas akademik Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada dan semua pihak yang terlibat dalam penyelesaian studi ini” tambah Muhammad Yunus.
Adapun judul Disertasi Dr. Muhammad Yunus sehingga mendapatkan gelar Doktor adalah “Makna Konversi Agama Model Pemikiran Lewis Rambo bagi Penyempurnaan Diri Manusia".
“Inti disertasiya adalah bahwa konversi agama sebagai pergulatan menjadi diri, implikasinya bahwa kinversi agama adalah sesuatu yang harus dipandang secara proporsional mengingat konversi agama adalah perwujudan kodrat manusia sebagai makhluk dinamis” ujar Dr. Muhammad Yunus.***